Definisi Ilmu Mantiq

             Ilmu mantiq biasa juga disebut ilmu logika. Kata mantiq  (مَنْطِق) berasal dari Bahasa arab yang artinya pembicaraan, atau pelafalan. Sering juga kata mantiq diartikan dengan pemikiran, pikiran atau akal. Arti pikiran inilah yang menjadi definisi ilmu mantiq. Sedangkan logika berasal dari Bahasa Yunani ~Logikos – Logos yang berarti pertimbangan akal (pikiran), percakapan, atau ungkapan. Maka logika berarti pertimbangan akal pikiran yang diutarakan lewat kata-kata.

             Ilmu mantiq atau logika adalah ilmu tentang kaidah-kaidah dalam berpikir secara benar atau untuk mencapai kepada suatu kebenaran dalam berpikir.

             Berikut beberapa definisi Ilmu Mantiq menurut para ahli ilmu mantiq (المناطقة);
1.      Ilmu tentang aturan-aturan yang menjaga akal (ذِهْن) dari kesalahan dalam berpikir.
2.      Ilmu tentang aturan-aturan berpikir.
3.      Ilmu yang membahas tetang aktifitas akal yang menuju pada kebenaran.

Dari beberapa definisi diatas bisa disimpulkan bahwa tujuan dari ilmu mantiq atau logika adalah kebenaran dalam berpikir atau mencegah dari kesalahan berpikir.

Dikatakan pula bahwa ilmu logika adalah dasar dari ilmu filsafat dimana filsafat menuntut seseorang dalam berpikir secara rasional atau logis yang mana berpikir secara logis dipelajari dalam ilmu mantiq atau logika.


#Terjemah dan penjelasan kitab Mabadi ‘Ilmi al-Mantiq



0 komentar: